get app
inews
Aa Text
Read Next : Kece Abis! Ramadan Seru di Anaya Azana dengan Moroccan Middle Eastern Festive

Penipuan Massal Terbongkar! Ribuan Botol Minyak Goreng Palsu Disita Polda Jateng di Karanganyar

Kamis, 13 Maret 2025 | 21:55 WIB
header img
Kapolres Karanganyar AKBP Hadi Kristanto (Foto: iNewskaranganyar. id/Muhammad Bramantyo)

KARANGANYAR, iNewskaranganyar.id - Polda Jawa Tengah menggerebek dan menyegel ribuan botol minyak goreng di sebuah perusahaan di Desa Jetis, Karanganyar, Selasa (11/3/2025) malam. 

Tindakan tegas ini diambil akibat dugaan kuat manipulasi volume, di mana isi minyak goreng tidak sesuai standar yang ditetapkan.

Kapolres Karanganyar, AKBP Hadi Kristanto, membenarkan penyitaan ini. 

"Kami mendampingi tim Polda Jateng yang melakukan penyegelan dan pengambilan sampel," ujarnya, Kamis (13/3/2025) malam.

Penyelidikan ini dipicu temuan serupa di Solo. Tim Polda Jateng melakukan inspeksi mendadak dan menyita barang bukti untuk pemeriksaan laboratorium. 

"Barang bukti kami amankan di Polres Karanganyar," tegas Kapolres.

Meski disegel, operasional perusahaan tetap berjalan, namun dalam pengawasan ketat. Polres Karanganyar, bersama Disdagprinaker, juga menggelar razia di pasar tradisional. 

Hasilnya, ditemukan botol Minyak Kita 1 liter yang isinya tidak sesuai. 

"Pedagang yang menjual produk curang ini kami data untuk penyelidikan lebih lanjut," pungkas Kapolres. ***

Editor : Ditya Arnanta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut