Agung pulang bersama dengan rombongan Yayasan Gema Salam namun ada konsekwensi teknis dan administratif atas pembebasan bersyarat atas Agung ini, yang harus melapor kepada pihak Bapas (Balai Pemasyarakatan) setempat, dalam hal ini adalah Bapas Kabupaten Klaten.
Usai melapor Agung akhirnya bertemu pihak keluarga. Suasana haru terlihat dalam pertemuan tersebut.
Agung juga meminta maaf terkait kesalahan yang telah dilakukannya kepada keluarga juga masyarakat di desanya dan membuat desanya tercoreng akibat tindakannya.
"Maaf ya pak Lurah" ucap Agung.
Parno, ayah dari Agung mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak yang selama ini
peduli hingga malam ini semua dibuat repot oleh anaknya.
"Saya terharu dan mohon maaf yang banyak, pungkasnya.
Editor : Ditya Arnanta