KARANGANYAR, iNews.id - Forbes Real-time Billionaires meliris harta kekayaan konglomerat Indonesia saat ini.
Para konglomerat tersebut datang dari berbagai sektor bisnis, mulai dari perbankan, hingga minyak kelapa sawit.
Seperti yang diketahui bahwa ada beberapa orang terkaya di Indonesia yang memiliki harta sangat fantastis.
Walaupun menjadi konglomerat, pastinya tetap ada sebuah pasang surut bisnis dan kekayaan yang dialami.
Nah, bagaimana dengan harta kekayaan konglomerat Indonesia saat ini? Berikut iNewskaranganyar.id sajikan data yang disadur dari IDXChannel
Robert Budi Hartono sudah menjadi langganan di puncak kekayaan konglomerat Indonesia bersama Michael Budi Hartono. Pemilik saham mayoritas dari Bank Central Asia (BCA) tersebut saat ini memiliki kekayaan sebesar USD21,5 miliar atau sekitar Rp319,5 triliun.
Masih berasal dari keluarga yang sama, Michael Bambang Hartono juga memiliki kekayaan yang sangat banyak. Saat ini, Michael Hartono memiliki kekayaan sebesar USD20,6 miliar atau sekitar Rp306,1 triliun.
Grafik kekayaan Budi dan Michael Hartono (Foto: iNews.id)
3.Sri Prakash Lohia
Sri Prakash Lohia adalah pemilik dari Indorama Corp, sebuah perusahaan yang bergerak di bidang tekstil dan kimia. Saat ini, Ia memiliki kekayaan sebesar USD6,6 miliar atau sekitar Rp98 triliun.
Chairul Tanjung yang dikenal dengan sebutan “Anak Singkong” adalah pemilik dari CT Corp, sebuah perusahaan holding yang membawahi berbagai perusahaan seperti Trans Corp, dan lain-lain. Saat ini, Chairul Tanjung memiliki kekayaan sebesar USD6,5 miliar atau sekitar Rp96,5 triliun.
Editor : Ditya Arnanta