PDIP Targetkan Borong 27 Kursi DPRD Karanganyar, Rober: Kami Siap Tempur!

Bramantyo
PDIP Targetkan Borong 27 Kursi DPRD Karanganyar, Rober: Kami Siap Tempur! (foto: iNewskaranganyar.id/Bramantyo)

KARANGANYAR, iNewskaranganyar.id - PDI Perjuangan Karanganyar menargetkan bisa memperoleh 27 Kursi DPRD pada Pemilu 2024 mendatang.

Dengan komposisi caleg potensial, partai berlambang kepala banteng moncong putih itu optimistis bisa meraih hasil optimal dari berbagai daerah pemilihan.

Selain tetap mengusung 13 calon petahana, susunan bakal calon legislatif (bacaleg) partai besutan Megawati Soekarnoputri inipun mengusung sejumlah nama baru.

Wakil Ketua DPC PDIP yang saat ini masih menjabat sebagai Wakil Bupati Karanganyar Rober Christanto mengatakan partainya sudah siap tempur dalam pemilu ini.

Kesiapan PDIP di pemilu 2024 ini, ungkap Rober, terlihat dari semangat para kader partai melakukan Longmarch dari DPC PDIP menuju ke Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU).


PDIP Karanganyar siap tempur di Pileg 2024

 

Dimana para kader benar-benar diajak untuk merasakan pahit getirnya perjuangan untuk mensejahterakan masyarakat.

Sehingga bila nantinya terpilih menjadi anggota legislatif, mereka tidak lupa akan mandat yang diberikan rakyat padanya.

"Jadi Longmarch yang kami lakukan ini tidak sekedar berjalan kaki saja, dari DPC menuju KPU. Tapi ada makna yang terkandung didalamnya. PDIP itu hadir di Kabupaten Karanganyar untuk menyejahterakan masyarakat.Pahit getirnya perjuangan ini harus kita jalani.  Dengan satu tujuan dan tekad untuk mensejahterakan rakyat,"papar Rober Christanto pada iNewskaranganyar.id disela pendaftaran di kantor KPU, Jumat (12/5/2024).

Termasuk Punakawan yang dihadirkan ini pun memiliki makna yang mendalam. Rober menginginkan kader partai yang terpilih nantinya benar-benar bisa mengayomi dan membuat rakyat tentram dan sejahtera.

"Sedangkan adanya reog untuk nguri-uri budaya. Ada juga freestyle motor. Karanganyar menang lho lomba freestyle motor,"ungkapnya.

Senada, Ketua DPC PDIP Karanganyar Bagus Selo mengatakan bila partainya sudah benar-benar siap tempur di Pemilu ini.

Editor : Ditya Arnanta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network