get app
inews
Aa Read Next : KPU Karanganyar Pastikan Patuhi Putusan MK, 5 Parpol Bisa Usung Calon Mandiri

Blusukan ke Pasar Karangpandan,Ahmad Luthfi Ngopi Bareng Warga di Warung Sembari Dicurhatin Pedagang

Kamis, 19 September 2024 | 14:38 WIB
header img
Blusukan ke Pasar Karangpandan, Ahmad Luthfi Ngopi Bareng Warga di Warung Sembari Dicurhatin Pedagang (Foto: iNewskaranganyar.id/Bramantyo)

KARANGANYAR, iNewskaranganyar - Bakal Calon Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi  blusukan ke pasar tradisional Karangpandan. Ada momen menarik saat mantan orang nomer satu di jajaran Polda Jateng ini blusukan. 

Mendadak, Ahmad Luthfi masuk kedalam sebuah warung yang ada di dalam pasar. Didalam warung, pria murah senyum ini memesan secangkir kopi dan berbincang-bincang dengan para pedagang yang kebetulan ada didalam warung. 

Pada para pedagang, Ahmad Luthfi menanyakan banyak hal. Mulai ketersediaan barang dagangan hingga harga jual mereka. Momen itu dimanfaatkan para pedagang untuk curhat terhadap kondisi mereka. 

Bahkan para pedagang ini pun mengaku berat bila harus bersaing dengan online yang saat ini merebak. 

"Berat banget pak bersaing dengan online. Dengan adanya online, omzet jualan kami jadi menurun, " papar pedagang itu pada Ahmad Luthfi, Kamis (19/9/2024). 

Mendengar keluhan para pedagang, Ahmad Luthfi mengatakan di era digital ini persaingan pedagang pasar tradisional dengan online tak akan bisa dihindari.

Justru, ungkapnya, para pedagang pasar tradisional diajak terjun di dunia online untuk meningkatkan jumlah pembeli dan omset.

"Harus dibentuk klaster tersendiri. Pedagang dengan produk yang sama, diwadahi klaster yang sama. Perekonomian pedagang pasar ini tidak boleh mati," ungkap Ahmad Luthfi. 

Ia mengatakan belum semua pedagang pasar tradisional siap untuk berkompetisi di dunia online. Maka "Klaster Bakul Pasar" Tradisional itu menjadi jawaban.

Pedagang dengan produk yang sama diwadahi dan diberikan pelatihan khusus tentang teknik penjualan di era saat ini. 

Editor : Ditya Arnanta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut