Senada juga diungkap oleh relawan JARITANGAN Tawangmangu, Tugino Gundul. Menurut Tugino, aksi itu dirancang spontan oleh para pemandu kuda wisata dan pihaknya karena sama-sama menemukan kecocokan sebagai sesama pendukung Ganjar Pranowo dan Mahfud MD pada Pilpres 2024.
"Spontan saja. Kami ngobrol lalu bikin aksi simpatik. Rute pawai juga melewati rute yang biasa dilalui mereka ketika memandu wisatawan yang menyewa kuda untuk menikmati alam di area wisata Tawangmangu ini," papar Tugino.
Di sepanjang jalan pawai, banyak ibu-ibu pedangang yang menyambut mereka dengan antusias.
Tak sedikit dari ibu-ibu pedagang yang berteriak minta kaus Ganjar-Mahfud karena juga ingin menjadi bagian dari pendukung pasangan tersebut. ***
Editor : Ditya Arnanta