get app
inews
Aa Text
Read Next : Nava Hotel Tawangmangu Suguhkan Event Kegembiraan Natal dan Tahun Baru 2025

Penuhi Janji, Bupati Karanganyar Juliyatmono Berikan Beasiswa Bagi 317 Mahasiswa UMUKA

Rabu, 20 September 2023 | 18:57 WIB
header img
Penuhi Janji, Bupati Karanganyar Berikan Beasiswa Bagi 317 Mahasiswa UMUKA (Foto: iNewskaranganyar.id/Bramantyo)

KARANGANYAR, iNewskaranganyar.id - Bupati Karanganyar Juliyatmono memenuhi janjinya untuk memberikan beasiswa pada mahasiswa angkatan pertama Universitas Muhammadiyah Karanganyar (Umuka) Solo.

Paket beasiswa bagi 17 Mahasiswa pendaftar pertama UMUKA hingga lulus kuliah itu diserahkan langsung Bupati Juliyatmono. Dan 300 sisanya mendapatkan paket beasiswa (stimulan) senilai Rp. 2,5 juta.

Ia mengatakan, dasar pemberian reward tersebut mengacu pada Peraturan Bupati (Perbup) Karanganyar Nomor 30 Tahun 2023. Dan sebagian dana sudah masuk ke rekenin penerima.

"Anggaran (reward) bersumber dari APBD penetapan 2023. Bantuan tersebut diberikan hanya sekali kepada para penerima,"papar Juliyatmono saat penyerahaan Beasiswa pada mahasiswa Umuka di Rumah Dinas Bupati Karanganyar, Rabu (20/9/2023).

Menurut pria yang akrab disapa Juli, bantuan beasiswa ini diberikan bagian dari keinginan dirinya agar semua putra-putri Karanganyar bisa mengenyam pendidikan kejenjang lebih tinggi tanpa terkendala biaya. Karena itulah, beasiswa ini diberikan.

"Tak hanya yang kuliah di Umuka, semua Warga Karanganyar yang kuliah kita berikan stimulan khusus. Agar semuannya bisa mengenyam pendidikan ke jenjang lebih atas,"ungkap Juli.

Sedangkan 17 mahasiswa asal Karanganyar yang mendaftar pertama di UMUKA berasal dari beberapa program studi seperti  D3 Perhotelan, S1 Fisioterapi, S1 Akuntansi, S1 Bisnis Digital,  S1 llmu Komunikasi dam S1 Informatika.

Untuk nominal yang diterima 17 mahasiswa besarnya beragam. Mulai dari Rp 10 juta hingga Rp 13 juta.Sedangkan sisanya 300 merupakam mahasiswa asal Kabupaten Karanganyar dan masing-maaua menerima reward masing-masing Rp 2,5 juta.

Editor : Ditya Arnanta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut