get app
inews
Aa Text
Read Next : Mesin Politik Kembali Dihidupkan, Tani Merdeka Menargetkan Kemenangan Rober-Adhe & Luthfi Taj Yasin

Harga Tiket Masuk Telaga Madirda, Wisata Danau Lereng Gunung Lawu

Rabu, 28 Juni 2023 | 21:45 WIB
header img
Harga Tiket Masuk Telaga Madirda, Wisata Danau Lereng Gunung Lawu (Foto: iNewskaranganyar.id/Ditya Arnanta)

KARANGANYAR,iNewskaranganyar.id - Salah satu obyek wisata referensi untuk keluarga yaitu Telaga Madirda. Telaga Madirda sebuah telaga alami yang berada di kaki Gunung Lawu, Karanganyar. 

Tidak banyak objek yang bisa dilihat di sini selain telaga dan panorama alam sekitar. Namun, itulah daya tarik utama danau yang banyak dicari wisatawan.

Telaga Mardida terletak di desa Berjo, Ngargoyoso, Karanganyar. Telaga ini salah satu telaga yang ada di lereng Gunung Lawu.  Sama seperti Telaga Sarangan yang juga terletak di lereng Gunung Lawu, keindahan telaga Mardida ini mampu menghipnotis siapa saja yang berkunjung.

Awalnya, Telaga Mardida ini kerap dijadikan lokasi upacara umat Hindu setiap perayaan keagamaan. Namun, sejak telaga Madirda ini dijadikan obyek wisata oleh Bumdes Desa Berjo, maka upacara keagamaan tak lagi digelar di Telaga Madirda.

Telaga Madirda merupakan telaga yang menampung air alami dari Gunung Lawu. Oleh karena itu, airnya terkenal jernih dan bersih. Selain berfungsi sebagai sumber mata air bagi warga setempat, telaga ini juga menjadi objek wisata yang menarik. Telaga ini menyajikan panorama telaga dengan latar gunung serta hamparan hutan hijau yang asri.

Dibalik keindahan Telaga Madirda, ada cerita misteri didalamnya. Telaga Mardida dalam wiracarita Ramayana, Anjani atau Anjana adalah istri raja kera bernama Ramona, ibu bagi Hanoman. Konon ia adalah reinkarnasi bidadari bernama Punjikastala. Sebelum memiliki putra, ia melakukan tapa untuk mendapatkan keturunan. 

Editor : Ditya Arnanta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut