Dalam rapat koordinasi itu, Mantan Manager Persika 2021 itu meminta semua pihak yang selama ini terlibat dalam kompetisi sepak bola baik resmi maupun liga tarkam untuk menahan diri dan bersabar. Semua diminta untuk mentaati intruksi dari PSSI pusat.
"Sebelum intruksi dihentikan semua kompetisi ini berakhir, kami Askab PSSI Karanganyar akan mengumpulkan seluruh element, baik masing-masing club sepak bola yang ada di Karanganyar untuk menyamakan persepsi sekaligus membahas tentang standar operasional yang baru sesuai dari PSSI pusat," tandasnya.
Sementara itu, Kabag Ops Polres Karanganyar Kompol Joko Waluyono meminta pada seluruh klub sepak bola di Karanganyar agar mengikuti intruksi PSSI pusat agar tidak menggelar kompetisi pertandingan sepakbola.
”Ini tentunya untuk menjaga kondusivitas Kabupaten Karanganyar agar tetap aman dan nyaman sampai dengan adanya intruksi lebih lanjut," paparnya***
Editor : Ditya Arnanta
Artikel Terkait