get app
inews
Aa Text
Read Next : Polisi Periksa Oknum Sekertaris Kecamatan di Indramayu Terkait Penyegelan Puluhan Makam

Tenaga Honorer yang Diangkat PNS Tak Sedikit Jumlahnya, Ini Buktinya

Jum'at, 10 Juni 2022 | 19:12 WIB
header img
Ilustrasi (Foto: Istimewa)

JAKARTA,iNews.id - Kendati banyak daerah yang merasa keberatan penghapusan tenaga honorer, namun rencana tersebut tetap akan berjalan. Pemerintah telah menawarkan opsi kepada honorer untuk mengikuti seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS).

Dan opsi penawaran menjadi ASN ini sudah dilakukan pemerintah sejak tahun 2012 lalu hingga saat ini. 

Sudah ada sekitar 1 juta orang yang diangkat sebagai PNS. Tentunya mereka adalah yang lolos seleksi dari ratusan ribu tenaga honorer yang ada di instansi pemerintah.

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Tjahjo Kumolo buka suara soal pengangkatan tenaga honorer untuk jadi PNS. Dia menjelaskan kalau sebenarnya banyak tenaga honorer yang sudah diangkat jadi PNS.

Dilansir dari laman Setkab, Kamis (9/6/2022), di mana pada tahun 2005 hingga 2014, berdasarkan kesepakatan tersebut pemerintah telah mengangkat THK-I sebanyak 860.220 dan THK-II sebanyak 209.872. Maka total tenaga honorer yang telah diangkat sebanyak 1.070.092.

Adapun jumlah tersebut seperempat jumlah total ASN nasional yang tidak sepenuhnya sesuai dengan kebutuhan organisasi sehingga rata-rata komposisi ASN di kantor-kantor pemerintah sekitar 60 persen bersifat administratif. Dalam kurun waktu yang sama, pemerintah hanya mengangkat 775.884 ASN dari pelamar umum.

Editor : Ditya Arnanta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut