get app
inews
Aa Text
Read Next : Polda Jateng Gerak Cepat periksa 13 Saksi Selidiki Kematian Alm Darso

Mantap! Harga Minyak Goreng di Jateng Sentuh Angka 15 Ribu Per Liter

Sabtu, 21 Mei 2022 | 11:22 WIB
header img
Harga minyak goreng curah di Jateng turun (Foto: MPI)

SEMARANG, iNews.id - Harga rata-rata minyak goreng di Jawa Tengah saat ini telah turun secara signifikan. 

Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Jateng, Kombes Pol Johanson Ronald Simamora menerangkan harga rata-rata minyak goreng di Jawa Tengah saat ini berkisar Rp 15.100 per liter.

Hal tersebut diungkap Kombes Johanson usai mengikuti rapat bersama Menko Marinves Luhut Binsar Panjaitan melalui jaringan video conference,Jumat (20/5/2022) kemarin.

Diungkapkan pula, saat ini harga per liter minyak goreng di Indonesia khususnya wilayah jawa dan Bali sudah turun ke level rata2 Rp. 16.000,-.

"Dalam rapat dibahas pula tentang rencana pemerintah untuk melakukan pendistribusian minyak goreng curah di 17.000 titik pasar di Indonesia. Pada pelaksanaannya nanti, masyarakat hanya dapat membeli sebanyak 2 (dua) liter per orang," terangnya.

Bila terjadi penumpukan atau antrian minyak goreng curah, kata dia, akan dilakukan penindakan sesuai ketentuan perundang-undangan yang berlaku.

Johanson juga menerangkan tentang rencana pemerintah untuk meniadakan peredaran minyak goreng curah di pasaran. Hal ini disebabkan karena seluruh dunia saat ini tidak lagi menggunakan minyak goreng curah kecuali Indonesia dan Bangladesh.

"Berdasar hasil rapat, dalam tiga bulan ke depan di Indonesia tidak ada lagi minyak goreng curah. Semuanya memakai minyak goreng kemasan," ungkapnya

Editor : Ditya Arnanta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut