Karanganyar Gelar Silaturahmi, Perkuat Kolaborasi Relawan
Jum'at, 21 Maret 2025 | 17:33 WIB

Bupati Rober Christanto menyampaikan apresiasi mendalam atas kerja keras para relawan.
"Menjadi relawan bukan sekadar tugas, tetapi panggilan jiwa untuk membantu sesama. Saya merasakan betul betapa beratnya perjuangan para relawan, terutama saat pandemi COVID-19, bencana longsor, dan wabah demam berdarah," tuturnya.
Bupati berharap para relawan tetap solid dan bekerja dengan tulus demi Karanganyar yang lebih baik.
"Keikhlasan dalam bekerja akan membuka jalan kebaikan," pungkasnya.***
Editor : Ditya Arnanta