get app
inews
Aa Read Next : Semangat Kapolres Karanganyar pada Lomba Lari Internasional Kemala Run 2024

PUDAM Tirta Lawu Pastikan Pasokan Air ke Training Center NPC Indonesia Siap 100 Persen

Jum'at, 21 Juni 2024 | 23:16 WIB
header img
PUDAM Tirta Lawu Pastikan Pasukan Air ke Training Center NPC Indonesia Siap 100 Persen (Foto: iNewskaranganyar.id/Bramantyo)

KARANGANYAR, iNewskaranganyar.id - Direktur Utama PUDAM Tirta Lawu Karanganyar Prihanto memastikan pasok air untuk lokasi Training Center (TC) National Paralympic Committee (NPC) Indonesia telah 100 Persen siap. 

Ia mengatakan saat ini pembangunan TC NPC Indonsia sedang berjalan. Proyek ini dibangun di Kelurahan Delingan, Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Karanganyar.

Menurut Prihanto, pihaknya siap memasok air ke lokasi TC NPC. Persiapan untuk pemasangan sambungan ke lokasi tersebut merupakan proyek strategis nasional. 

"Karena TC ini merupakan proyek strategis nasional maka kita harus kerjakan. Saat ini persiapan sudah dilakukan, tinggal pelaksanaannya," jelas Prihanto, saat ditenui inewskaranganyar.id, Jumat (21/6/2024). 

Rencana pengerjaan  akan mulai dilaksanakan pada awal Juli mendatang. Panjang jaringan yang nanti terpasang adalah  6.342 m dengan menggunakan pipa jenis HDPE 4" PN 25. 

Dengan kapasitas air mencapai 20 liter per detik. Sementara biaya pemakaian air untuk TC NPC yang harus dibayarkan ke PUDAM Tirta Lawu mencapai Rp.66,150 juta per bulannya.

Sementara nilai proyek untuk pemasangan jaringan tersebut mencapai sekitar Rp. 3,320 miliar lebih. 

"Diperkirakan kebutuhan air di TC NPC mencapai 350M3/hari atau setara dengan sambungan rumah (SR) sebanyak 1.323 sambungan," imbuhnya. 

Prihanto juga sampaikan khusus pemasangan jaringan di kawasan NPC akan diambilkan langsung dari sumber yang ada di Ngumpeng, Karangpandan.

"Sehingga distrubusinya terpisah dari jaringan untuk rumah tangga, jadi tidak menganggu distribusi untuk pelanggan PDAM yang sudah ada karena jaringannya terpisah," pungkas Prihanto. ***

Editor : Ditya Arnanta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut