get app
inews
Aa Text
Read Next : Mesin Politik Kembali Dihidupkan, Tani Merdeka Menargetkan Kemenangan Rober-Adhe & Luthfi Taj Yasin

Safari Politik PDIP Berlanjut, Sambangi PKB dan Gerindra, Bagus Selo Janjikan Bangun Kantor Baru

Sabtu, 15 Juni 2024 | 23:03 WIB
header img
Ketua DPC PDIP Bagus Selo dan Ketua PKB Karanganyar Sulaiman Rosid menunjukan MoU Pilkada yang ditandatangani keduannya (Foto: iNewskaranganyar. id/Bramantyo)

KARANGANYAR, iNewskaranganyar. id - Safari politik jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Karanganyar 2024 gencar dilakukan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). 

Setelah menyambangi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) kali ini kader partai besutan Megawati Soekarnoputri ini menyambangi dua partai menengah sekaligus. 

Kedua parpol yang disambangi kader partai berlambang banteng dalam lingkaran bulat ini yakni, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Gerindra

Pantauan iNewskaranganyar.id, rombongan pengurus struktural PDIP yang dipimpin langsung Ketua DPC PDIP Bagus Selo tiba di DPC PKB sekira pukul 10.00 WIB. 

Dalam silahturahmi politik, Bagus Selo mengajak pengurus inti serta para Caleg PDIP terpilih. Termasuk Bacabup Rober Christanto ini pun diajak dalam silahturahmi tersebut.

Ada yang menarik saat silahturahmi politik PDIP ke PKB. Dimana, kedua parpol menandatangani Memorandum of understanding (MoU) Pilkada 2024.

Dalam nota kesepakatan bersama yang ditanda tangani kedua pimpinan parpol Bagus Selo dari PDIP dan Sulaiman Rosid dari PKB berisi siap menerima dan mendukung apapun keputusan dari DPP PDIP terkait siapa yang akan diberi rekomendasi. 

MoU antar kedua parpol ini dilakukan menyusul kedua kader inti dari partai besutan Muhaimin Iskandar ini secara resmi mendaftar sebagai Bakal Calon Wakil Bupati melalui PDIP. 

Kedua kader inti parpol bernomor urut satu dalam Pemilu lalu yang mendaftar resmi sebagai Bacawabup melalui PDIP yakni Sulaiman Rosid. 

Sulaiman Rosid di PKB duduk sebagai Ketua DPC PKB. Selain Sulaiman Rosid, kader inti PKB yang juga mendaftar yakni Tony Hatmoko. 

Editor : Ditya Arnanta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut