get app
inews
Aa Read Next : 5 Tokoh NU Ini Disebut Layak Jadi Cabup di Pilkada 2024 Karanganyar, Siapa Saja? Ini Nama-Namanya

Peta Politik Berubah, Pertarungan Dapil Neraka di Karanganyar Sragen Wonogiri Kian Sengit

Sabtu, 17 Februari 2024 | 17:50 WIB
header img
Peta Politik Berubah, Pertarungan Dapil Neraka di Karanganyar Sragen Wonogiri Kian Sengit (Foto: Okezone)

KARANGANYAR, iNewskaranganyar.id - Perebutan kursi DPR RI di Daerah Pemilihan (Dapil) IV Jawa Tengah semakin panas.

Hadirnya Caleg baru di Dapil IV Jawa Tengah, seperti mantan Bupati Karanganyar Juliyatmono, Diah Pikantan O. Putri Haprani, puteri Ketua DPR RI Puan Maharani, Rinto Subekti mengancam Caleg petahana

Di Dapil IV yang meliputi Karanganyar, Sragen dan Wonogiri ini ada 7 Caleg petahana, diantaranya, Luluk Nur Hamidah dari PKB, Bambang Wuryanto, Agustina Wilujeng Pramestuti, Paryono dan Dolfie O.F.P. dari PDIP, Endang Maria Astuti dari Partai Golkar, Hamid Noor Yasin dari PKS.

Berdasarkan data dari KPU melalui situs resminya pemilu2024.kpu.go.id, per Sabtu (17/2/2024), hingga pukul 14.50 WIB, suara masuk mencapai  62,11 persen suara atau 6.531 yang berasal dari 10.516 TPS.

Perolehan suara sementara yang dirilis situs resmi KPU tersebut, caleg petahana asal PDIP Dolfie O.F.P meraih 59.906 suara, disusul Paryono 45.350 suara, Bambang Wuryanto 45.142 suara, Agustina Wilujeng Pramestuti 29.720 suara, Endang Maria Astuti mengantongi 31.480 suara dan Hamid Noor Yasin 37.418 suara serta  Luluk Nur Hamidah meraih  22.047 suara.

Sedangkan Caleg pendatang baru, politisi Partai  Golkar Juliyatmono meraih 55.761 suara. Diah Pikantan O. Putri Haprani, puteri Ketua DPR RI Puan Maharani  meraih 44.925 suara. 

Perolehan suara terbanyak sementara diraih Rinto Subekti, Caleg asal Partai Demokrat. Ketua DPD Partai Demokrat Jawa Tengah ini meraih 60.786 suara.

Editor : Ditya Arnanta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut