Bahkan dalam waktu dekat surat edaran penyediaan kotak amal berikut scan barcode QRIS ini segera diterbitkan Bupati Karanganyar Juliyatmono. Pengunjung bisa memindai barcode QRIS langsung ke Baznas untuk menyalurkan zakat, infaq dan shodaqohnya.
"Ya tidak semuanya (dipasang kotak infaq Baznas) hanya restoran dan hotel tertentu saja yang pengunjungnya menengah ke atas.Kita sosialisasikan gemar sedekah pada masyarakat," ujar Juliyatmono.
Di Karanganyar ada ribuan usaha kuliner yang tersebar di benerapa wilayah, dan usaha kuliner ini ikut menopang pertumbuhan ekonomi dan pariwisata daerah Karanganyar.
"Sedekah merupakan suatu amalan yang luar biasa yang memiliki manfaat sebagai penghapus kesalahan, maka dari itu mari terus kita sosialisasikan ke seluruh masyarakat terutama masyarakat di lingkungan sekitar,"jelasnya.***
Editor : Ditya Arnanta