KARANGANYAR,iNewskaranganyar.id - Ribuan umat muslim tumpah ruah memadati Lapangan Harjosari, Bejen, Karanganyar untuk bersholawat akbar bareng Kiai Haji Ali Shodiqin atau yang biasa dikenal Gus Ali Gondrong yang di gelar Anggota DPR RI Paryono pada Kamis (29/12/2022) malam.
Pantauan iNewskaranganyar.id, meski kondisi lapangan becek setelah diguyur hujan yang cukup deras, tak mengurangi antusias warga yang tak hanya datang dari Karanganyar.
Namun juga datang dari Kabupaten lainnya seperti Sragen dan Wonogiri. Bahkan, shalawat bersama inipun dihadiri masyarakat dari luar Provinsi jawa Tengah, seperti dari Ngawi, Madiun dan Ponorogo Jawa Timur.
Tarian Sufi atau tarian yang berputar-putar mengawali pembukaan sholawat bersama. Dipilihnya tarian Sufi yang berasal dari Turki ini karena tarian ini dianggap penuh makna karena sebagai bagian dari meditasi diri.
Karena bagian dari meditasi, jadi gak heran para penari sufi bisa berputar-putar dalam waktu yang lama tanpa harus merasa pusing.
Meski kondisi lapangan Harjosari Bejen Karanganyar becek setelah diguyur hujan, tak mengurani antusias umat muslim untuk bersholawat di pnghujng dan menyambut awal Tahun 2023 (Foto: iNewskaranganyar.id/Bramantyo)
Para mafia sholawat (Mafis) sebutan pecinta Sholawat yang didirikan Gus Ali Gondrong ini menyambut kehadiran Kyai berambut gondrong ini dengan melantunkan sholawat. Usai bersholawat, Gus Ali Gondrong mengajak bersama-jama para Jamaah untuk menyangyikan Lagu Indonesia Raya.
Editor : Ditya Arnanta