get app
inews
Aa Read Next : Gagal Perang Sarung di Nayu Solo, 1 Pelaku Diamankan

Resmi Buka Munas Hipmi di Solo, Presiden Jokowi Ingatkan Bangun Kepercayaan Bila Ingin Jadi Pengusah

Senin, 21 November 2022 | 14:38 WIB
header img
Presiden Joko Widodo secara resmi membuka Munas Hipmi di Kota Solo (Foto: iNewskaranganyar.id/Bramantyo)

SOLO, iNewskaranganyar.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) secara resmi membuka Musyawarah Nasional (Munas) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMi) di Hotel Alila, Solo, Jawa Tengah.

Dihadapan 4000 pengusaha se Indonesia yang menghadiri Munas HIPMI, Jokowi mengingatkan bangun kepercayaan dan pelihara kepercayaan bila ingin menjadi pengusaha.

"Kalau kita jadi pengusaha yang kita bangun adalah kepercayaan orang terhadap kita. Ini juga sebagai negara, kita juga membangun kepercayaan internasional, kepercayaan global kepercayaan negara lain terhadap Indonesia,"papar Jokowi saat memberikan sambutannya, Senin (21/11/2022).

Menurut Jokowi, mengelola negara tidaklah semudah yang dipikirkan. Apalagi kondisi global saat ini dalam kondisi krisis. Krisis yang dipicu adanya konflik hingga pandemi Covid yang melanda hampir seluruh dunia.

Namun, berkat kerja keras, akhirnya Indonesia mampu keluar dari kondisi global yang tengah tak menentu.

"Ini yang tidak mudah.Kenapa negara lain, internasional percaya kepada kita, karena memang kita bisa dipercaya. Dan konkrit, riil menyajikan angka-angka, ekonomi kita bagus," ujarnya.

Ia mengatakan saat Indonesia dipercaya menjadi tuan rumah G20, ekonomi Indonesia jauh lebih baik diantara negara-negara perserta G20.

"Diantara negara2 G20 kita masuk yg terbaik. Ini membangun kepercayaan dari sana. Pas kita sebagai ketua G20 menyelenggarakan KTT G20 di Bali, pas ekonomi kita di kwartal ke 3 berada di angka 5,72 persen. Coba dibandingkan dengan negara-negara G20 lainnya,"ujarnya.

Editor : Ditya Arnanta

Follow Berita iNews Karanganyar di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut