get app
inews
Aa Read Next : Rekomendasi 5 Tempat Wisata Sejarah di Kota Solo: Cek Nomor 2 Tengah Direnovasi

5 Fakta Unik Gunung Merapi, Mulai Diyakini Ada Kerajaan Gaib Hingga Pantai Selatan

Minggu, 09 Oktober 2022 | 08:14 WIB
header img
Fakta Unik Gunung Merapi , apa saja (Foto: iNewskaranganyar/dok.pri/Bramantyo)

3. Mitos Mbah Petruk

Sosok gaib yang diyakini masyarakat sekitar sebagai perwujudan salah satu tokoh pewayangan, Mbah Petruk diyakini sebagai salah satu penghuni dari gunung Merapi. Konon, sosok ini selalu muncul bila gunung Merapi akan mengalami erupsi dahsyat seperti di tahun 2010 yang menewaskan sang juru kunci yang melegenda Mbah Marijan.

Sehingga, meski awan panas yang akrab disebut wedus gembel ini kerap dimuntahkan gunung Merapi, masyarakat sekitar belum akan mengungsi sebelum sosok ini muncul dan memberitahu pada salah satu warga yang telah dipilih untuk memberitahukan warga lainnya agar segera mengungsi. Saat erupsi di 2010, sempat heboh, awan berbentuk mbah Petruk muncul.

Meski secara keilmuan tidak berkaitan, namun kearifan masyarakat lokal dan ilmu titen yang sudah terbentuk sejak turun temurun menjadi kepercayaan masyarakat setempat.

4.Wedhus Gembel

Gunung merapi merupakan salah satu gunung api yang paling aktif dan berbahaya di pulau Jawa. Keaktifan ini disebabkan karena gunung ini kerap erupsi dibandingkan gunung lainnya. Selain terkenal karena paling aktif, gunung ini pun selalu diidentikan dengan awan panas atau wedus gembel.

Awan panas gunung Merapi indentik dengan wedhus gembel. Dalam bahasa Jawa artinya adalah kambing berbulu lebat (gimbal). Yakni awan awan panas yang keluar saat terjadi letusan gunung Merapi. Bahkan suhunya berkisar adalah antara 200-700 derajat celsius.

Editor : Ditya Arnanta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut