4. Piramida Giza, Mesir
(Foto: Instagram/@arave24)
Salah satu situs warisan UNESCO yang juga disebut sebagai keajaiban dunia ini telah lama menjadi ikon Negara Mesir yang juga sukses menarik kunjungan wisatawan.
Jika anda ingin berkunjung ke Piramida Giza, terdapat 2 paket utama yakni tur setengah hari di situs setinggi 146 meter ini yang dihargai sebesar USD25 atau Rp350 ribuan.
Merasa kurang? Kamu bisa memilih tur piramida seharian penuh dengan tarif USD50 atau sekitar Rp720 ribuan per orang.
Menariknya, selain melihat peninggalan budaya yang unik, wisatawan juga akan disuguhkan sejumlah pameran wisata seperti atraksi sound and lightyang dihadirkan saat malam hari hingga bazaar.
5. Colosseum, Mesir
(Foto: Instagram/@_sunamita_)
Setali tiga uang dengan Piramida, bangunan ikonik di Ibu Kota Roma, Italia ini juga menawarkan sejumlah paket wisata sehingga harga tiket masuknya tergantung tur yang dipilih wisatawan.
Dikutip dari thecolosseum.org, tiket masuk ke Colosseum untuk orang dewasa sebesar 16 euro atau setara Rp247 ribu dan 6 Euro atau Rp92.000 untuk anak-anak.
Sementara itu, harga tiket tur di Colosseum dibanderol dengan harga mulai dari 40 Euro atau Rp619 ribu hingga yang termahal yaitu 161 Euro atau Rp2,4 juta.
Editor : Ditya Arnanta
Artikel Terkait