4. Subsidi BBM Dinikmati 70 Persen Kelompok Mampu
Jokowi juga menjelaskan bahwa 70 persen lebih subsidi BBM yang dianggarkan APBN justru dinikmati oleh kelompok masyarakat terbilang mampu. Padahal, hal itu harusnya menjadi milik masyarakat kurang mampu.
"Dan lagi lebih dari 70 persen subsidi justru dinikmati oleh kelompok masyarakat yang mampu yaitu pemilik mobil-mobil pribadi," ujar Jokowi.
5. Polisi Lakukan Pengamanan di SPBU
Polisi melakukan pengamanan di 613 SPBU saat harga BBM naik di kawasan Jakarta dan sekitarnya. Hal itu guna mengantisipasi adanya antrean hingga penimbunan.
Editor : Ditya Arnanta
Artikel Terkait