KARANGANYAR, iNewskaranganyar.id - Perkembangan industri otomotif kian pesat. Berbagai Merk Mobil terus mengeluarkan kendaraan dengan inovasi desain dan teknologi terbaru agar dapat terus bersaing dengan kompetitor.
Berbicara tentang kapan waktu yang tepat membeli mobil, hal yang jarang diketahui oleh sebagian orang yang hendak berencana membeli mobil adalah terdapat moment-moment tertentu dimana mobil akan dijual lebih murah dari harga pasarnya, sehingga ini akan menguntungkan bagi Anda membeli mobil pada moment-moment tersebut, dan dana yang tersisa dari budget awal pembelian mobil bisa Anda alokasikan untuk kebutuhan yang lain.
Lantas kapan waktu yang tepat untuk membeli mobil? Langsung saja simak penjelasannya yang telah dihimpun kami dari berbagai sumber.
Kapan Waktu yang Tepat Membeli Mobil?
Jika Anda bertanya-tanya tentang kapan waktu yang tepat, berikut ini kami sampaikan ada beberapa waktu yang tepat yang bisa menjadi pilihan Anda disaat dana untuk membeli mobil telah siap.
1. Akhir Tahun
Pertama yaitu ketika akhir tahun adalah waktu yang pas untuk berburu mobil baru. Sebab banyak dealer akan memberikan diskon besar-besaran. Aksi banting harga ini bukan karena mobil yang dijual lebih jelek, tapi demi memenuhi target penjualan tahunan.
Selain itu diskon juga diberikan untuk menghabiskan stok mobil di showroom. Sebab, jika mobil tersebut tidak laku, maka akan menumpuk dengan mobil keluaran terbaru. FYI, diskon mobil pada akhir tahun bisa tembus hingga 30 persen.
2. Awal Tahun
Selain akhir tahun, awal tahun juga menjadi momen yang pas untuk membeli mobil baru. Sebab dealer biasanya akan menjual mobil rakitan tahun sebelumnya dengan harga yang lebih murah.
Misalkan Anda mencari mobil keluaran tahun 2019 di awal 2020, maka dealer kemungkinan akan memberikan diskon besar. Potongan harga ini diberikan karena mereka ingin menghabiskan stok di showroom.
3. Setelah Hari Raya
Banyak orang yang membeli mobil baru atau bekas menjelang hari raya. Tujuannya biar mudik bisa naik mobil bareng keluarga. Setelah lebaran selesai, mereka akan menjual mobil tersebut.
Nah, momen ini bisa Anda manfaatkan untuk berburu mobil bekas. Sebab, sebulan setelah hari raya, biasanya pedagang mobil akan memberikan diskon karena banyaknya stok di showroom mereka.
4. Saat Pameran Otomotif
Kapan waktu yang tepat membeli mobil selanjutnya adalah pada saat pameran otomotif. Kalau tidak terlalu mendesak, Anda bisa menunggu pameran otomotif. Ada dua pameran otomotif besar di Indonesia, yakni Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) dan Indonesia International Motor Show (IIMS).
Banyak dealer yang mengikuti kedua pameran tersebut, sehingga Anda bisa leluasa mencari mobil idaman. Selain itu juga ada potongan harga hingga bonus yang akan Anda dapatkan jika membeli mobil selama pameran.
Demikian informasi tentang kapan waktu yang tepat membeli mobil. Semoga informasi ini berguna bagi Anda dalam mempersiapkan tabungan dan waktu yang tepat untuk membeli mobil.
Editor : Ditya Arnanta