Tiga Parpol Menengah di Karanganyar Sepakat Berkoalisi di Pilkada,Sinyal Kuat Poros Tengah Terbentuk
Sementara itu ketua DPC PAN Karanganyar Sri Sumarti koalisi ini merupakan keputusan matang, sudah ada kesepakatan sebelumnya. Dimana PAN Karanganyar menyatakan sikap karena hanya memiliki dua kursi di DPRD dan tidak bisa mencalonkan sendiri maka perlu adanya koalisi.
"Melihat situasi dan perkembangan perpolitikan di Karanganyar tentang pilkada Karanganyar, DPD PAN Karanganyar siap bergabung dalam koalisi Kebersamaan.
"Kemudian bersama-sama menetukan bupati dan calon bupati yang akan diusung dalam pilkada Karanganyar 2024," tandasnya.
Ketua DPC PKB Sulaiman Rosyid menambahkan sejak awal bulan Ramadhan sudah intens melakukan komunikasi terkait beberapa gagasan hingga akhirnya terwujud dalam Koalisi Kebersamaan.
"Alhamdulillah bertambah dengan bergabungnya PAN dalam koalisi ini. Koalisi ini diharapkan bisa memunculkan tokoh alternatif untuk bisa menjawab apa yang diinginkan masyarakat Karanganyar," tandasnya.***
Editor : Ditya Arnanta
Artikel Terkait