Gunakan Pesawat Khusus Hawker 800 XP, Kapolda Jambi Terbang ke Rumah Sakit Polri di Jakarta

Azhari Sultan/Bramantyo
Gunakan pesawat khusus Kapolda Jambi diterbangkan ke Jakarta (Foto: Azhari Sultan/MPI)

JAMBI, iNewskaranganyar.id - Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono langsung diterbangkan ke rumah sakit Kramat Djati Jakarta setelah berhasil dievakuasi setelah Helikopter yang membawannya alami kecelakaan di hutan desa Tamia, Muara Emat, Kabupaten Kerinci, Jambi, Minggu (19/2/2023) lalu.

Dengan menggunakan pesawat khusus jenis Hawker 800 XP, orang nomer satu di Kepolisian Daerah (Polda) Jambi itu terbang bersama ADC Briptu Muhardi Aditya yang juga mengalami luka dalam kecelakaan tersebut.

"Kapolda akan dibawa ke Rumah Sakit Polri Keramat Jati untuk mendapatkan perawatan yang intensif dan maksimal," ungkap Wakapolda Jambi Brigjen Pol Yudawan, Rabu (22/2/2023).

Sementara itu Kabid Humas Polda Jambi Kombes Pol Mulia menambahkan, nantinya Kapolda Jambi akan dirujuk ke Rumah Sakit Polri di Keramat Jati.

"Kita akan berikan perawatan maksimal sesuai arahan Bapak Kapolri. Yang jelas kita berikan opsi yang terbaik," tandasnya.

Seperti yang diketahui, katanya, Kapolda mengalami keluhan di tangan lengannya yang patah dan keluhan di pinggang. 

Editor : Ditya Arnanta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network