Mengintip Weton 7 Presiden Indonesia, Wetonmu Sama?

Asthesia Dhea Cantika/Net Karanganyar
Ini Dia Weton 7 Presiden Indonesia, 3 di Antaranya Tercatat Hari Kelahiran Kamis (Foto: Sindonews)

KARANGANYAR,iNews.id - Weton 7 presiden Indonesia banyak yang belum tahu. Weton adalah hitungan hari lahir dalam penanggalan Jawa yang digunakan sebagai patokan untuk menunjukkan ramalan tertentu. Kira-kira apakah weton 7 pemimpin bangsa ini sama dengan weton yang kamu miliki? 

Tak sedikit masyarakat Jawa yang masih mempercayai hitungan ini. Terdapat beberapa dari masyarakat Jawa melakukan bancakan weton untuk memperingati hari lahir ini.

Weton kerap dikaitkan dengan peruntungan seseorang selama hidup, baik itu tentang kesehatan, jodoh, keberuntungan, rezeki dan lain-lainnya. Namun, secara umum, tradisi hitung weton digunakan saat akan melangsungkan pernikahan, tujuannya mencari tanggal dan bulan yang baik bagi pasangan tersebut melangsungkan pernikahan.

Bahkan, banyak masyarakat yang mencari tahu informasi terkait weton para pejabat tinggi negara hingga presiden guna mengetahui kesamaan weton. Tak jarang, mereka percaya bisa jadi keberuntungan dan kesuksesan para pemimpin negara itu bisa menjadi bagian mereka.

Lantas, apa saja weton dari 7 presiden Indonesia? Untuk mengetahuinya, simak rangkuman okezone berikut ini.

Mengintip Weton 7 Presiden Indonesia

1. Presiden Soekarno

Presiden Soekarno lahir 6 Juni 1901 di Surabaya dan tutup usia di Jakarta, 21 Juni 1970 pada usia 69 tahun. Presiden pertama Indonesia ini memiliki weton Kamis pon dengan jumlah neptu 15.

Weton kamis pon umumnya memiliki cita-cita tinggi dan tujuan mulia yang akan diwujudkan sekuat tenaga. Pemilik weton ini memiliki pemikiran yang cerdas dan penuh rasa ingin tahu, serta suka mempelajari hal-hal baru yang dapat memperluas wawasan.

Weton ini juga dikenal sebagai tipe orang yang suka banyak bergaul dan tidak tertarik pada urusan orang lain. Orang-orang dengan weton ini juga cukup puas dengan mengandalkan kemampuan pribadi untuk memahami situasi, dan menghindarkan diri dari pengaruh orang lain.

2. Presiden Soeharto

Presiden Soeharto lahir di Kemusuk, Yogyakarta pada 8 Juni 1921. Meninggal di Jakarta, 21 Januari 2008 tutup usia di umur 86 tahun.

Presiden Soeharto memiliki weton Rabu kliwon, dengan jumlah neptu 15. Orang-orang dengan weton ini adalah pemikir sejati dengan sikap lembut, disertai gaya duniawi yang mempesona dan mudah menarik orang lain kepadanya.

Sebab bakat alami, hal bahasa dan kepekaan terhadap perasaan orang lain, maka weton ini memiliki potensi untuk menjadi seorang pembicara besar. Diketahui banyak diantara orang yang lahir pada weton ini menjadi orator, motivator atau penulis yang handal.

3. Presiden B.J Habibie

Presiden ketiga Indonesia, B.J Habibie lahir di Kota Pare-pare, 25 Juni 1936. Meninggal di Jakarta, 11 September 2019 tutup usia di umur 83 tahun. Bapak teknologi Indonesia ini memiliki weton Kamis legi dengan jumlah neptu 13.

Diketahui, mereka yang lahir pada weton ini memiliki cita-cita yang mulia dan tinggi. Terkadang sangat bijaksana, sebab kemampuannya untuk melihat prospek jangka panjang dari suatu hal.

Meski begitu, mereka harus mampu bersikap tabah dan berhati-hati, jika ingin melihat keberhasilan dan ide ide besar itu. Masalahnya, meskipun pemilik weton ini cenderung berpandangan luas, namun mereka sering terjerumus dalam pernak-pernik kehidupan sehari hari.

4. Presiden K. H. Abdurrahman Wahid

Presiden Abdurrahman Wahid atau Gusdur lahir di Jombang, 7 September 1940. Meninggal di Jakarta 30 Desember 2009, tutup usia di umur 69 tahun.

Presiden Gus Dur memiliki weton Sabtu legi dengan jumlah neptu 14. Orang yang memiliki weton ini adalah salah seorang penggemar gaya hidup yang santai dan mewah.

Orang dengan weton ini ingin berada disekitar orang baik dan memiliki kecerdasan tinggi. Tak bisa dipungkiri, omongan weton ini sedikit tajam dan ceplas ceplos dalam berbicara.

5. Presiden Megawati Soekarnoputri

Presiden Megawati lahir di Yogyakarta, 23 Januari 1947 dan kini berumur 74 tahun. Satu-satunya presiden perempuan di Indonesia, ia memiliki weton Kamis kliwon dengan jumlah neptu 16.

Weton ini memiliki rencana besar dalam hidupnya, bahkan terkadang cita-citanya sedikit terlalu besar. Sehingga orang dengan weton ini kerap menjadi korban dari imajinasi mereka yang terlalu aktif, saat keadaan berada diluar jangkauan mereka.

Meskipun begitu, orang dengan weton ini tidak mudah menyerah dan sikapnya yang optimis dan terhormat, akan membuat mereka diterima dengan baik oleh kebanyakan orang.

6. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono atau akrab dipanggil SBY ini lahir di Jawa Timur, 9 September 1949 dan kini berumur 71 tahun. Weton presiden SBY yang jatuh pada Jumat kliwon dengan jumlah neptu 14.

Weton ini memiliki kesabaran dan murah hati tinggi sehingga mereka mudah membuat orang lain menyukainya. Selain itu, pemilik weton ini cenderung mempunyai kemampuan dapat berpikir secara luas, dapat mempengaruhi banyak orang dengan lidahnya yang pandai.

7. Presiden Joko Widodo

Presiden Jokowi lahir di Surakarta, 21 Juni 1961 dan kini berumur 60 tahun. Weton Presiden Indonesia yang ketujuh ini adalah Rabu pon dengan jumlah neptu 14.

Pada dasar seseorang dengan weton ini termasuk tipe yang penuh keberuntungan. Disebabkan mereka selalu merencanakan tindakannya dengan hati-hati, terbuka terhadap peluang yang baru dan tidak mudah putus asa. Mereka juga diketahui memiliki keterampilan sosial sehingga lebih mudah bergaul dengan orang lain.

Demikian 7 weton Presiden Indonesia yang tak banyak orang tahu.

Editor : Ditya Arnanta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network