KARANGANYAR,iNews.id - Sebagai anak sudah kewajiban untuk selalu berbakti pada kedua orang tua. Termasuk mendoakan kedua orang tua yang telah melahirkan dan mendidik hingga menjadi dewasa.
Termasuk mendoakan kedua orangtua yang telah meninggal dunia itupun wajib dilakukan. Karena sesungguhnya doa yang dikirimkan anak inilah yang sampai pada kedua orang tua.
Doa untuk orang tua yang sudah meninggal merupakan salah satu ibadah yang tidak akan terputus atau amal jariyah. Dunia memang harus terus berjalan dan kita tak boleh terus larut dalam kesedihan.
Kita bisa mendoakan ketenangan dan kedamaian untuk orang tua di alam sana. Bila dilakukan setiap hari, selain menjadi kebaikan bagi anak, doa tersebut juga bisa menjadi kebaikan bagi orangtua.
Saat seseorang meninggal dunia maka segala amalannya akan terputus, kecuali tiga perkara yaitu sedekah jariyah, ilmu yang bermanfaat dan doa anak yang saleh. Kita bisa mengucapkannya secara langsung atau mendoakannya. Wajib hukumnya anak mendoakan orang tua yang sudah meninggal.
Dilansir dari berbagai sumber, Sabtu (12/3/2022) Celebrities.id telah merangkum beberapa doa untuk orang tua yang sudah meninggal, sebagai berikut:
Doa untuk Orang Tua yang Sudah Meninggal
رَبِّ اغْفِرْ لِيْ وَلِوَالِدَيَّ وَارْحَمْهُمَا كَمَا رَبَّيَانِيْ صَغِيْرَا
Latin : Rabbighfir lī, wa li wālidayya, warham humā kamā rabbayānī shaghīrā.
Artinya : Ya Allah, ampunilah dosaku dan (dosa) kedua orang tuaku. Sayangilah keduanya sebagaimana keduanya menyayangiku di waktu kecil.
Doa Lanjutan untuk Orang Tua yang Sudah Meninggal
اللهوماغفر لاو ورهامهو وأفيهي أفعو أنهو وأكرم نوزلاه وواسي مادخاله ، واغسلهو بيل ما أنا واتس-تسالجي والبارودي ونققيهي منال خاطى يا كاما يوناقاتس-تسوبول وأبيادهو. وعبدالله داران خيران من دارهي وأهلان خيران من اكسبرثي وزوجان خيران من زوجحي ، وأدخلو جناتة وإدزهو من أدزابيل قبري وفتنتيحي ومن أدزابين نار
Allahummaghfir lahu warhamhu wa 'afihi aa'fu 'anhu wa akrim nuzulahu wa wassi' madkhalahu, waghsilhu bil maa i wats-tsalji walbarodi wa naqqihii minal khathaa ya kamaa yunaqqats-tsawbul abyadhu minad danas. Wa abdilhu daaran khairan min daarihii wa ahlan khairan min ahlihii wa zawjan khairan min zawjihi, wa adkhilhul jannata wa a 'idzhu min 'adzaabil qobri wa fitnatihi wa min 'adzaabin naar.
Artinya : Ya Allah, ampunilah dan rahmatilah, bebaskanlah, lepaskanlah kedua orang tuaku. Dan muliakanlah tempat tinggalnya, luaskanlah jalan masuknya, bersihkanlah kedua orang tuaku dengan air yang jernih dan sejuk dan bersihkanlah kedua orang tuaku dari segala kesalahan seperti baju putih yang bersih dari kotoran. Gantilah tempat tinggalnya dengan tempat tinggal yang lebih baik daripada yang ditinggalkannya dan keluarga yang lebih baik, dari yang ditinggalkannya juga. Masukkanlah kedua orang tuaku ke surga dan lindungilah dari siksanya kubur serta fitnahnya dan siksa api neraka.
Editor : Ditya Arnanta
Artikel Terkait