Tema milad ke-24 "Dari Kottabarat Mewujudkan Pendidikan Berkemajuan" dengan tulisan mengikuti alur angka 2, dimaksudkan sebagai cita-cita luhur sekolah untuk mewujudkan pendidikan yang maju dan unggul serta melintasi zaman.
Tulisan "SDMUHPKSOLO" merupakan singkatan resmi nama sekolah yang digunakan di setiap akun media sosial official sekolah. "Berprestasi - Menginspirasi - Berbagi" merupakan tagline sekolah sebagai penyemangat segenap warga sekolah untuk mewujudkannya.
Rangkaian Kegiatan
Yuli Ekowati juga menyampaikan beberapa rangkaian kegiatan menyambut milad.
"Kegiatan bakti sosial untuk warga sekitar sekolah, tanggal 16 Februari 2024, lomba tumpeng nasi kuning, tanggal 17 Februari 2024, Semaan Al Quran, tanggal 21 Februari 2024, puncak milad, yaitu pentas seni dan bazar dilaksanakan di De Tjolomadoe Karanganyar, tanggal 24 Februari 2024, dan temu alumni pada tanggal 23 Maret 2024," ujarnya.
Ia berharap melalui kegiatan milad ini bisa semakin merekatkan kekeluargaan di sekolah karena kepanitiaan juga melibatkan perwakilan pengurus komite tiap kelas.
"Selain ajang untuk merefleksikan perjalanan 24 tahun usia sekolah, milad kali ini juga sebagai momentum menunjukkan eksistensi sekolah kepada masyarakat luas," terang Yuli.
Editor : Ditya Arnanta