Logo Network
Network

4 Anak Presiden Indonesia yang Sukses Membangun Kerajaan Bisnis

Viola Triamanda
.
Sabtu, 14 Januari 2023 | 17:11 WIB
4 Anak Presiden Indonesia yang Sukses Membangun Kerajaan Bisnis
Empat anak Presiden yang sukses membangun bisnis (Foto: Kloase iNewskaranganyar id)

JAKARTA, iNewskaranganyar.id - Sudah menjadi rahasia umum bila anak presiden pasti memiliki usaha sendiri.

Bahkan meski usianya di bawah 30 tahun. Namun bisnisnya menggurita. 

Mereka adalah anak presiden ke-2 RI Soeharto dan presiden saat ini, Joko Widodo (Jokowi).Dikutip dari sejumlah sumber, berikut 4 anak presiden sukses bangun usaha:

1. Siti Hardijanti Rukmana 

Putri mantan presiden Soeharto, Siti Hardijanti Rukmana atau yang dikenal dengan Mbak Tutut ini diketahui memiliki kuasa atas PT Citra Lamtoro Gung Persada, yang menggarap pembangunan dan pengelolaan jalan tol, konstruksi, perdagangan, pertanian hingga kerajinan tangan. 

Tidak hanya di bidang konstruksi, mantan menteri sosial yang kini berusia 73 tahun ini juga memiliki usaha di bidang telekomunikasi, perbankan, pekebunan, penggilingan tepung terigu, infrastruktur, energi listrik, kehutanan, serta penyulingan dan perdagangan gula.

2. Tommy Soeharto

Putra bungsu mendiang Soeharto, Hutomo Mandala Putra atau Tommy Soeharto juga memiliki banyak usaha melalui sejumlah perusahaan.

Pengusaha 60 tahun ini diketahui memiliki jejaring bisnis di sektor energi (Humpuss), perhotelan (Hotel Lorin), properti hingga ritel (Goro). Selain itu, dia juga masih mengelola Sirkuit Sentul.

Follow Berita iNews Karanganyar di Google News

Halaman : 1 2 3
Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.