get app
inews
Aa Read Next : Arti Mimpi Menangkap Burung Berdasarkan Primbon Jawa dan Islam 

Mitos Ibu Hamil Harus Mandi Saat Gerhana Bulan Begini Menurut Islam

Selasa, 08 November 2022 | 17:07 WIB
header img
Mitos Ibu Hamil saat Gerhana Bulan, begini menurut Islam Foto: Ist)

KARANGANYAR, iNewskaranganyar.id - Banyak orang percaya jika gerhana bulan menyimpan sejuta mitos. Salah satunya adalah mandi gerhana untuk ibu hamil. Jika ini tidak dilakukan, maka diyakini bayi dilahirkan dengan banyak penyakit yang berhubungan dengan kulit. 

Ketika gerhana terjadi maka wanita hamil harus masuk ke dalam kolong tempat tidur atau ranjang dan ditabur bedak agar bayinya selamat. Selain itu, ada juga yang mengatakan bahwa ibu hamil dilarang pergi ke luar rumah saat gerhana, karena nanti bayi yang akan dilahirkannya akan memiliki tanda lahir. 

Banyak ulama dan peneliti juga menegaskan tidak ada hubungan antara gerhana dengan ibu hamil atau sinar bulan yang berbahaya saat gerhana.

Dilansir iNewskaranganyar.id dari celebrities.id telah merangkum mitos ibu hamil saat gerhana bulan menurut Islam.

Ibu Hamil saat Gerhana Bulan menurut Islam

Melansir dari kanal YouTube Al-Bahjah TV, ulama Buya Yahya menerangkan tentang mitos gerhana bulan pada ibu hamil, seperti tidak boleh keluar rumah, tidak boleh melihat gerhana bulan, hingga kepercayaan adanya raksasa Batara Kala.

Menurutnya, mitos tetaplah mitos. Namun, sebagai orang beriman, masyarakat tetap disarankan untuk melakukan sholat gerhana. Dengan begitu orang Islam tidak disarankan untuk mempercayai mitos-mitos yang ada. Pasalnya gerhana merupakan tanda kebesaran Allah SWT.

Editor : Ditya Arnanta

Follow Berita iNews Karanganyar di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut