get app
inews
Aa Text
Read Next : Pohon Tumbang Timpa Siswa di Wonogiri Saat Upacara Hari Pramuka, Puluhan Luka

Kahyangan, Lokasi Memadu Kasih Antara Nyi Roro Kidul & Panembahan Senopati yang Benci Warna Hijau

Jum'at, 28 Oktober 2022 | 12:20 WIB
header img
Pintu Gerbang Khayangan, Lokasi yang benci warna hijau diyakini sebagai tempat Percintaan antara Nyi Roro Kidul dan panembahan Senopati (Foto: iNewskaranganyar.id/Bramantyo)

Pertemuan dua air terjun menjadi satu aliran air ini menurut cerita juru kunci Kahyangan pernah di pergunakan oleh Kanjeng Ratu Kidul sebagai tempat untuk Pesiraman atau mandi.

"Sumber mata air yang berasal dari dua buah aliran air terjun yang mengalir ke bawah menjadi tempat keduanya siram (mandi). Hingga dikenal dengan nama kedung pesiraman," lanjutnya.

Selain batu gilang, batu gowok yang berada tak jauh dari batu gilang juga pernah dipergunakan oleh Panembahan Senopati bersemedi ketika menerima wahyu keprabon menjadi raja di tanah Jawa. 


Selo Bethek (iNewskaranganyar.id/Bramantyo)

Konon keangkeran batu gilang dan pesiraman tak lepas dari sabda Kanjeng Ratu Kidul dan Panembahan Senopati ketika tasbih yang dikenakan oleh Panembahan Senopati putus dan terlepas dari lehernya saat keduanya tengah memadu kasih di pesiraman.

"Dan di batu tasbih inilah biasanya menjadi tujuan utama para pelaku ritual melakukan tapa brata dan  kungkum di pesiraman," pungkas Wakino.

Editor : Ditya Arnanta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut