Viral Kakek di Cirebon Nikahi Gadis, Orang Terdekat Mempelai Putri Sebut Keduannya Saling Mencintai

Diya Arnanta
Orang dekat mempelai putri sebut VIA bersedia disunting kakek berusia 65 tahun bukan karena harta tapi Keduannya saling mencintai (Foto: Ist)

CIREBON, iNews.id - Ramai di media sosial seorang kakek berusia 65 tahun menikahi gadis belia berusia 18 tahun.

Mempelai pria berasal dari Desa Kebonpring, Kecamatan Arjawinangun. Sementara mempelai wanita berasal dari Desa Tegalgubug, Kabupaten Cirebon.

Video yang diunggah oleh akun @Happy Wedding Planner di membocorkan jika mempelai wanita menerima mas kawin puluhan juta rupiah, rumah, mobil dan berangkat umroh.  

Berdasarkan fakta terbaru diketahui kedua mempelai tersebut adalah H.Sondani dan Via warga Desa Tegalgubug.

Informasi dari Nuna Lee, orang terdekat, perias dan dokumentasi foto bagi kedua mempelai menyebut H. Sondani (65) sudah lama menduda karena istrinya terlebih dahulu meninggal dunia.

"Pak Haji Sondani sendiri dikenal sebagai juragan tanah dan pengusaha ternak sapi di kampungnya," ujar Nuna Lee, seperti dikutip iNewskaranganyar dari iNewscirebon.id.

Saat resepsi H. Sondani membawa rombongan keluarga besarnya sebanyak 3 bus, termasuk anak dan cucu ikut juga mengantar. 

"Yang nganter aja sampai 3 bus besar, termasuk semua anak pak haji sendiri hadir menyaksikan acara pernikahan tersebut," ujar Nuna.

Editor : Ditya Arnanta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network