Adu Kambing di Jalan Lintas, Pedagang Asal Rejang Lebong Tewas

Demon Fajri
Ilustrasi kecelakaan.(Foto:Dok iNews.id)

BENGKULU, iNews.id - Salah satu warga Kecamatan Curup Timur, Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu, Anisa Fitri (28), tewas di lokasi tempat kejadian perkara setelah mengalami kecelakaan lalu lintas (Lakalantas).

Perempuan yang bekerja sebagai pedagang itu, mengalami lakalantas di jalan lintas Kelurahan Sukaraja, Kecamatan Curup Timur, Kabupaten Rejang Lebong, Sabtu (16/4/2022).

Kepala Bidang Humas, Polda Bengkulu, Kombes Pol Sudarno mengatakan, korban mengalami lakalantas setelah sepeda motor jenis Honda merek Supra bernopol BD 5303 KH, yang dikendarainya adu kambing atau bertabrakan dengan pengendara sepeda sepeda motor merek Kawasaki Ninja warna merah, bernopol D 2824 UDL.

Kejadian itu, jelas Sudarno, berawal dari pengendara sepeda motor Kawasaki Ninja dari arah Pasar Tengah menuju arah Kota Lubuk Linggau, Sumatera Selatan.

Sementara, korban melawan arus menuju Pasar alAtas untuk berjualan. Saat korban akan menyebrang, datang pengendara sepeda motor Kawasaki Ninja, yang diduga melaju dengan kecepatan tinggi. 

Seketika itu, lakalantas antar dua pengendara tak terelakkan. Akibat lakalantas itu korban terpental dan mengalami luka parah di bagian kepala. 

”Dari keterangan saksi, korban langsung meninggal di lokasi kejadian, sedangkan pengemudi kawasaki langsung melarikan diri dan meninggalkan sepeda motor miliknya," kata Sudarno, Sabtu (16/2022).

Saat ini, kata Sudarno, Satuan Lalu Lintas Polres Rejang Lebong, telah mengamankan barang bukti berupa 2 unit sepeda motor yang terlibat dalam lakalantas, serta melakukan pengecekan CCTV guna mengetahui detail kejadian serta ciri–ciri pengendara sepeda motor Kawasaki Ninja yang melarikan diri.

”Untuk pengendara Kawasaki masih kami selidiki mudah-mudahan dari hasil CCTV bisa cepat diketahui," pungkas Sudarno.

Editor : Bramantyo

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network