Karanganyar Berlari, Target 7 Program Unggulan di Bawah Kepemimpinan Baru

Muhammad Bramantyo
Karanganyar Berlari, Target 7 Program Unggulan di Bawah Kepemimpinan Baru (Foto: iNewskaranganyar.id/Muhammad Bramantyo)

KARANGANYAR, iNewskaranganyar. id - Lembaran baru sejarah Kabupaten Karanganyar telah dimulai. Rober Christanto dan Ade Eliana, setelah dilantik oleh Presiden Republik Indonesia di Jakarta pada 20 Februari 2025, resmi memegang amanah sebagai Bupati dan Wakil Bupati periode 2025-2030. 

Diiringi harapan besar masyarakat, keduanya langsung tancap gas menjalankan roda pemerintahan.

Momentum penting ini diawali dengan apel pagi perdana dan serah terima jabatan yang berlangsung khidmat di halaman kantor Sekretariat Daerah Kabupaten Karanganyar.

Rober Christanto, dalam pidato perdananya di rapat paripurna DPRD, menegaskan komitmennya untuk mewujudkan visi dan misi yang telah diamanahkan oleh rakyat.

"Amanah ini adalah kehormatan sekaligus tanggung jawab besar yang lahir dari kepercayaan masyarakat Karanganyar. Kami yakin, dengan kerja keras dan dukungan semua pihak, kita dapat mewujudkan Karanganyar yang lebih maju dan sejahtera," ujar Rober dengan penuh semangat.

Rober juga menyampaikan apresiasi kepada Timotius Suyadi, Penjabat Bupati Karanganyar sebelumnya, atas dedikasi dan pengabdiannya dalam menjalankan tugas pemerintahan. 

"Terima kasih kepada Bapak Timotius Suyadi atas kontribusi yang telah diberikan selama masa kepemimpinan beliau," ucapnya.

Sebelumnya, Rober dan Ade mengikuti retret kepala daerah se-Indonesia di Akademi Militer Magelang. 

Pengalaman berharga ini menjadi bekal penting dalam memimpin Karanganyar. 

"Retret ini memberikan kami wawasan dan inspirasi baru untuk membangun daerah dengan lebih baik," ungkap Rober.

Editor : Ditya Arnanta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network