“Bersama para stakeholder, kami
siap memberikan pelayanan terbaik, sehingga penerbangan perdana umroh dapat berjalan lancar dan jamaah merasakan perjalanan umrah yang aman, nyaman dan menyenangkan," sebut Erick Rofiq Nurdin.
Bandara Adi Soemarmo diakui Erick Rofiq Nurdin, sangat menyambut baik maskapai penerbangan yang akan melakukan penerbangan umroh langsung dari Solo.
Sementara Ichwan F. Agus, Direktur Niaga dan Kargo PT. Citilink Indonesia merasakan sebuah kehormatan bagi Citilink, karena dapat mengantarkan jamaah umrah dari Solo menuju tanah suci.
"Kami mengharapkan kolaborasi antara Citilink, Bandara Adi Soemarmo dan Biro Travel mampu membuat jamaah umroh merasa nyaman seperti di rumah sendiri,” tandas F. Agus.
Ditambahkan F. Agus, penerbangan Citilink direct Solo – Jeddah ini menggunakan Pesawat Airbus A330-900 Neo, dengan
kapasitas 365 seat, di mana akan beroperasional dua kali dalam satu minggu, yakni Hari Kamis dan Hari Minggu, pukul 09.00 WIB.
Semoga tulisan tentang Perdana di Bandara Adi Soemarmo, Citilink Terbangkan Jamaah Umroh, dapat bermanfaat bagi para pembaca, jangan lupa share dan nantikan selalu tulisan lain hanya di iNewskaranganyar.id. ***
Editor : Ditya Arnanta
Artikel Terkait