PDIP Resmi Berkoalisi Bareng Gerindra di Pilkada Karanganyar, PKS Ditinggal Sendirian? 

Bramantyo
Rober Christanto resmi Terima rekomendasi maju di pilkada dari DPP PDIP (Foto: Ist)

KARANGANYAR, iNewskaranganyar. id - Rober Christanto resmi mendapatkan rekomendasi maju di Pilkada Karanganyar 2024. 

Mantan Bupati Karanganyar itu akan berpasangan dengan Ketua DPC Partai Gerindra Adhe Eliana yang sebelumnya telah menerima rekomendasi langsung dari Prabowo Subianto. 

Ketua DPC PDIP Karanganyar Bagus Selo mengatakan dengan pengumuman langsung dari DPP PDI Perjuangan yang dibacakan langsung Sekjen Hasto Kristiyanto maka Rober Christanto resmi mengantingi rekomendasi. 

"Ini tadi diumumkan rekomendasi Bacabup Karanganyar dari PDIP atas nama Rober Christanto," papar Ketua DPC PDIP  Bagus Selo, Kamis (22/8/2024). 

Setelah rekomendasi turun, hasilnya akan segera disosialisasikan ke seluruh kader dan anggota PDIP di Kabupaten Karanganyar. 

"Segera kita sosialisasikan kepada jajaran pengurus partai baik dari cabang, anak cabang, ranting, anak ranting hingga fraksi,"  kata dia.

Pihaknya juga segera  menggelar Rakercab sekaligus persiapan pendaftaran ke KPU. Pastinya seluruh kader dan anggota tegak lurus dengan hasil rekomendasi yang diberikan DPP PDIP. 

Terkait dengan kerja sama yang sebelumnya diteken PDIP bersama partai politik lain, Bagus Selo mengatakan PDIP Karanganyar tegak lurus terhadap keputusan DPP mengusung Rober dan Adhe Eliana.

Sementara itu, bakal Cabup PDI Perjuangan, Rober Christanto melalui pesan singkatnya, mengatakan masih berada di Jakarta untuk menerima arahan dari Ketua Umum Megawati Soekarno Putri.

“Bismillah, ini masih proses di DPP PDIP,"ujarnya.

Editor : Ditya Arnanta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network