Rumah Produksi Film Porno di Jagakarsa Jakarta Selatan Digrebek Polisi 

Tim Okezone/Bramantyo
Rumah Produksi Film Porno di Jagakarsa Jakarta Selatan Digrebek Polisi  Rumah Produksi Film Porno di Jagakarsa Jakarta Selatan Digrebek Polisi (Foto: Tangkapan Layar video okezone)

JAKARTA, iNewskaranganyar.id - Sebuah rumah bertingkat yang ada di kawasan Jakarta Selatan digrebek Ditreskrimsus Polda Metro Jaya. 

Rumah itu ditengarai sebagai lokasi syuting film porno. Satu orang berinisial I diamankan. I ditengarai otak dari adanya rumah produksi itu. Dimana I berperan sebagai sutradara di rumah produksi film porno di kawasan alan Srengseng Sawah, Jagakarsa, Jakarta Selatan.

Kasubdit Siber Ditreskrimsus Polda Metro Jaya, AKBP Ardian Satrio Utomo mengatakan tersangka I pernah menggeluti profesi sebagai tukang urut dari tahun 1990-2003.

“Dia awalnya dari tukang urut, dia belajar otodidak terus akhirnya dia jadi Youtuber, konten kreator terus jadi sutradara. Kan ada tahun-tahunnya,” kata Ardian seperti dikutip dari okezone, Kamis (14/9/2023).

Ardian menyebutkan setelah itu I beralih profesi sebagai pemulung kertas yang dijalankan pada tahun 2006 sampai menjadi pengepul tahun 2009.

Sejak saat itu, Ardian mengatakan I mencoba peruntungannya dengan masuk ke dunia entertainment. Pada tahun 2016-2020, I membuka agenda hingga kelas akting.

“Terus jadi entertaiment, dia ikut entertaiment. Ikut entertaiment terus masuk agensi, masuk kelas akting tahun 2020,” ungkapnya.

Tak hanya itu, I juga pernah menggeluti dunia Youtube pada tahun 2020-2022 dengan melakukan siaran langsung atau streamer.

Editor : Ditya Arnanta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update