Deretan Gunung Paling Angker di Indonesia, Ada Pasar Gaib hingga Kerajaan Jin

Danang Prabowo
Deretan Gunung Paling Angker di Indonesia, Ada Pasar Gaib hingga Kerajaan Jin (Foto: iNewskaranganyar.id/Bramantyo)

Gunung Cikuray

Masih di daerah Jawa Barat, Gunung Cikuray yang memiliki pemandangan indah ini juga memiliki kisah mistisnya sendiri.

Para pendaki yang pernah datang ke gunung ini pernah mengalami beberapa cerita horor, seperti ditemui oleh makhluk astral wanita berwajah gelapp dengan baju putih lusuh.

Gunung Ciremai

Gunung Ciremai dikenal dengan adanya pemandangan yang eksotis. Gunung ini memiliki kisah angker karena adanya spot Lintasan Kuburan Kuda, yaitu sebuah jalan menuju puncak gunung yang kerap terdengar suara kaki kuda.

Konon, gunung ini menjadi tempat pembuangan mayat prajurit Jepang saat masa penjajahan dulu.

Gunung Latimojong

Di luar jawa juga ada gunung yang terkenal angker, yaitu gunung Latimojong di Sulawesi Selatan. Kabarnya, dibalik keindahan gunung ini menyimpan kisah angker mengenai hantu Poppo yang berbentuk seperti manusia dengan mata merah menyala dan terbang mencari mangsa di malam hari.

Gunung Rinjani

Masih di luar Pulau Jawa, di Nusa Tenggara Barat ada gunung yang begitu terkenal dengan keindahannya, yaitu Gunung Rinjani. Gunung ini konon dihuni oleh bangsa jin di bawah kepemimpinan Dewi Anjani.

Gunung Agung

Berad di Provinsi Bali, Gunung Agung dikenal dengan gunung keramat yang tidak terlepas dari adanya kisah keangkerannya.

Ada banyak kisah horor yang dialami oleh pendaki dan juga beberapa pantangan sebelum mendaki gunung Agung, salah satunya tidak boleh mendaki pada saat hari besar agama Hindu.***

Editor : Ditya Arnanta

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network