Tragedi Meninggalnya Seorang Ayah dan Anak Akibat Hanyut di Selokan

Doni Mahendra
Tragedi Meninggalnya Seorang Ayah dan Anak Akibat Hanyut di Selokan (Foto: Doni Mahendra)

TANGSEL, Newskaranganyar.id -Tangerang Selatan (Tangsel) tengah dilanda duka yang mendalam akibat kejadian nahas yang menimpa seorang ayah berinisial R (37) dan anaknya berinisial D berusia 4 tahun.

Pasalnya, ayah dan anak tersebut ditemukan meninggal dunia setelah terhanyut di selokan kawasan Pondok Cabe Ilir, Pamulang, Tangsel. 

Informasi yang berhasil dihimpun, peristiwa tersebut terjadi pada Minggu (21/5/2023) sekitar pukul 17.00 WIB, ketika wilayah Pondok Cabe Ilir dilanda hujan deras.

Saat itu, anak korban, D, sedang asyik bermain dan terkena guyuran hujan, Selasa 23 Mei 2023. 

Namun tidak disangka, saat bermain, D justru terpeleset dan terjatuh ke dalam selokan.

Melihat anaknya dalam bahaya, R dengan cepat berusaha menyelamatkannya. Namun, nasib sial menyusul R, dan dia pun ikut terhanyut oleh arus air yang deras. 

Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Tangsel, M Faridzal Gumay, dalam keterangan tertulisnya menjelaskan, peristiwa bermula saat korban (D) sedang mandi hujan, lalu terpeleset ke selokan.

Lantaran melihat anaknya terpeleset ke selokan lalu orang tuanya berusaha mengejarnya untuk menyelamatkannya dan orang tua ikut hanyut

Setelah kejadian tersebut, tim gabungan yang terdiri dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Polsek, Koramil, relawan, dan warga sekitar segera melakukan pencarian.

Setelah beberapa waktu berlalu, pada malam hari, korban R berhasil ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. Namun, pencarian terhadap korban D masih terus dilakukan. 

"Pada saat ini, satu korban yang merupakan orang tua dengan inisial R telah berhasil ditemukan dalam kondisi meninggal dunia, sementara korban D masih dalam proses pencarian," ungkap Gumay. 

Editor : Ditya Arnanta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network