Kepergian politisi senior PKS Rohadi Widodo jelas merubah peta perpolitikan di Karanganyar. Semasa hidup, Rohadi Widodo mampu mengantarkan Juliyatmono sebagai Bupati Karanganyar setelah mencoba dua kali ikut Pilkada namun selalu kalah.
Saat berpasangan dengan almarhum di Pilkada 2013 silam, Pasangan Juliyatmono-Rohadi Widodo unggul dengan perolehan suara 51,79% mengalahkan Wakil Bupati Incumben yang maju dalam Pilkada sebagai calon Bupati dan berpasangan dengan Dyah Shintawati.
Saat itu pasangan Paryono - Dyah Shintawati nomer urut 2 di Pilkada lalu yang didukung PDIP, mendapatkan suara 41,04%. Dan di urutan ketiga pasangan Aris Wuryanto - Wagiyo Ahmad Nugroho yang didukung, yaitu Partai RepublikaN, Parti Pelopor, PDP, PDK, PBR, PBB, Partai Kedaulatan, PPRN, PIS, PPN, Partai Barnas, Hanura, hanya mendapatkan suara 7,17%.
Editor : Ditya Arnanta
Artikel Terkait