Truk Angkut Gaplek di Karanganyar Hantam Gardu Listrik, Ribuan Pelanggan PLN Mati Listrik

Bramantyo
Truk angkut gaplek tabrak trafo PLN membuat ribuan pelanggan listrik padam (Foto: iNewskaranganyar.id/Bramantyo)

KARANGANYAR, iNewskaranganyar.id - Gardu listrik yang terletak di Papahan, Tasikmadu, Karanganyar, roboh setelah dihantam truk pengangkut gaplek. Robohnya gardu listrik itu menyebabkan padamnya aliran listrik, Selasa (17/1/2023).

Manager ULP PLN Karanganyar Nila Dewanti mengatakan tercatat 9.040 pelanggan mengalami gangguan karena tiang listrik ditabrak truk pada pagi tadi.

Dari data tersebut, aliran listrik ke 6.320 pelanggan sudah menyala. Sedangkan 2.720 pelanggan masih padam

"Beberapa daerah seperti Jati, Pandes dan sebagian Papahan, sempat mengalami pemadaman listrik,"papar Nila pada wartawan, Selasa (17/1/2023).

Dia mengakui perbaikan jaringan listrik tersebut cukup sulit. Kerusakan yang disebabkan oleh tiang listrik ditabrak truk dalam kondisi berat.

Editor : Ditya Arnanta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network