PO Brilian Ternyata Jadi Pelopor Pertama Lahirnya Sleeper Bus di Indonesia

Destriana Indria Pamungkas
PO Brilian Ternyata Jadi Pelopor Pertama Lahirnya Sleeper Bus (Foto: Instagram)

PURWOKERTO,iNewskaranganyar.id - Tahukah kamu sebelum marak PO bus menawarkan kelas sleeper class, ternyata PO Brilian ini pertama kali yang mengawalinya. Sayang, PO Brilian tak mampu mempertahankan klas sleeper nya ini, kenapa?

Perusahaan Otobus Brilian, pelopor klas sleeper ini didirikan oleh Rizqy Burhan Prabowo di Purwokerto pada tahun 2013.

Awalnya, PO Brilian ini dimulai dari sebuah biro perjalanan yang didirikan Rizqy Burhan Prabowo. Tinggal di sekitar terminal lama Purwokerto, membuat dia cukup dekat dengan bisnis transportasi. 

Dari biro perjalanan tersebut, Rizqy kemudian mencoba terjun ke bisnis transportasi. Alasannya, karena di sekitar Banyumas terdapat banyak destinasi wisata menarik yang layak ditawarkan kepada masyarakat. 

"Jadi permintaan pasar kala itu cukup baik," katanya seperti diunggah channel YouTube Cuenk Klub, pada 30 Oktober 2019. 

Namun untuk bisa ‘menjual’ destinasi wisata tersebut, Rizqi menilai, diperlukan akses transportasi yang layak bagi traveler. Alasan inilah yang membuat dia mendirikan PO Brilian yang awalnya mengandalkan bus berukuran medium. 

Pada 1 Juli 2016, PO Brilian mulai bermain di sleeper class yang kala itu memang belum populer di Indonesia. Rute yang dilewati kala itu adalah Jakarta-Purwokerto, Jakarta-Purbalingga, Jakarta-Wonosobo, hingga Jakarta-Banjarnegara.

Editor : Ditya Arnanta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network