Timnas Indonesua U-20 vs Moldova U-20 Berakhir Imbang 0-0

Yova Adhiansyah
Timnas Indonesia U-20 ditahan imbang Moldova U-20 (foto: ilustrasi)

Indonesia masih terlihat kesulitan menembus pertahanan Moldova U-20. Permainan umpan-umpan pendek yang diperagakan pemain Garuda Nusantara seakan tak mampu meruntuhkan solidnya pertahanan lawan.

Delapan menit sebelum pertandingan usai, Ronaldo Kwateh nyaris merobek gawang Moldova U-20. Sayangnya, tendangan volinya masih jauh dari sasaran. Hingga pertandingan usai, skor imbang tanpa gol tak berubah. 

Ini merupakan pertandingan terakhir yang dijalani Garuda Nusantara di Turki. Setelah ini, pasukan Shin Tae-yong bakal kembali ke Spanyol untuk menjalani pemusatan latihan (TC). Dijadwalkan TC di Negeri Matador akan berlangsung pada 5 November hingga 4 Desember mendatang.***



Editor : Ditya Arnanta

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network