3. Tangisan hingga Bau Amis di Museum Fatahillah
Museum bergaya bangunan khas Eropa dengan dinding bercat putih ini menyimpan berbagai misteri.
Ketika berkunjung ke Museum Fatahillah, tak sedikit pengunjung yang datang mengaku mendengar suara tangisan serta bau amis darah. Tidak hanya itu, suara lonceng yang menjadi penentu waktu kematian juga sering terdengar pada malam hari.
Pada zaman dahulu museum ini adalah Balai Kota Batavia dan pernah dijadikan sebagai lokasi eksekusi mati.
4. Kerasukan di Toko Merah
Toko Merah ini terletak di kawasan Kota Tua, tepatnya di Jalan Kali Besar Barat Nomor 11 Tambora, Jakarta Barat. Bangunan dengan interior berwarna merah ini sempat membuat salah satu pengunjung kerasukan.
Melalui akun TikTok, @kreativv_id, diungkapkan bahwa ada seorang pengunjung tiba-tiba terjatuh dan berteriak aneh dengan bahasa yang tidak jelas. Setelah diobati dia mengaku kerasukan lantaran ketika hendak memotret bangunan Toko Merah. Ia mendapati sesosok bukan manusia yang masuk ke dalam tangkapan foto kameranya.
Editor : Ditya Arnanta
Artikel Terkait