get app
inews
Aa Read Next : Keseruan Berwisata ke Bendhungan Lepen, Wisata Ramah Anak di Yogyakarta yang Wajib Dikunjungi

Asrama Donohudan Siap Tampung 15.305 Jamaah Haji, Kloter Pertama Berangkat Juni

Sabtu, 21 Mei 2022 | 20:08 WIB
header img
Asrama Haji Donohudan Boyolali siap menampung 15.305 orang (Foto: iNewskaranganyar.id/Dok/Bramantyo)

BOYOLALI, iNews.id - Asrama Haji Donohudan, dipastikan siap melayani calon jemaah haji Indonesia 1443 H/2022 asal Provinsi Jawa Tengah dan DI Yogyakarta.

Asrama Haji Donohudan akan melayani 15.305 orang, terdiri atas 13.868 jemaah asal provinsi Jawa Tengah dan 1.437 jemaah asal DI Yogyakarta. Mereka terbagi dalam 44 kelompok terbang (kloter). Kloter pertama masuk asrama haji pada 3 Juni 2022 dan terbang ke Tanah Suci sehari kemudian. 

Hal tersebut disampaikan Staf Khusus Menteri Agama Bidang Media dan Komunikasi Publik Wibowo Prasetyo usai meninjau Asrama Haji Donohudan, Boyolali. Turut mendampingi Kakanwil Kemenag Jateng Musta'in Ahmad, Kabid Haji Kemenag Jateng Ahyani, dan Kepala Kankemenag Boyolali dan Solo. 

“Saya sudah tinjau dan cek sejumlah sarana prasarana layanan, Asrama Haji Donohudan siap melayani jemaah haji 1443 H/2022 M,” terang Wibowo di lansir dari laman Kemenag.go.id, Sabtu (21/5/2022). 

Menurutnya asrama Haji Donohudan akan melayani jemaah asal Jawa Tengah dan Yogyakarta. Secara umum sudah siap menerima jemaah calon haji. Beberapa sarana prasarana sudah dan sedang diperbaiki agar jemaah semakin nyaman dan aman.

Editor : Ditya Arnanta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut