JAKARTA, iNews.id - Kartu prakerja gelombang 29 kembali dibuka sejak 15 Mei 2022 lalu. Untuk bisa diterima, tentu saja para penerima bantuan sosial harus memahami sejumlah tips untuk lolos seleksi.
Para peserta yang lolos seleksi kartu prakerja akan mendapatkan manfaat berupa dana bantuan sejumlah Rp3.550.000 selama empat bulan.
Kartu Prakerja adalah sebuah program yang digalangkan dalam rangka pelatihan dan pembinaan warga negara Indonesia yang belum memiliki keterampilan.
Pada masa pandemi, program kartu prakerja diprioritaskan bagi pekerja atau buruh yang dirumahkan atau pelaku usaha mikro dan kecil yang terdampak.
Berikut tips lolos seleksi kartu prakerja gelombang 29 seperti dilansir dari berbagai sumber :
1. Nama lengkap harus sesuai dengan Kartu Tanda Penduduk (KTP)
2. Perhatikan nomor Kartu Keluarga (KK). Jangan sampai ada ketidakcocokan antara data di KTP dan KK.
3. Tanggal lahir harus sesuai KTP
4. Alamat surat elektronik (surel) atau email yang jelas dan aktif (kotak masuk jangan sampai penuh atau jangan gunakan e-mail yang sudah lama tidak dipakai)
5. Nomor handphone yang sesuai dengan data diri saat registrasi
6. Alamat sesuai KTP 7. Alamat domisili (jika tempat tinggal dan alamat di KTP berbeda)
8. Jenis kelamin harus sama dengan KTP dan KK
9. Pendidikan terakhir yang ditamatkan
10. Status kebekerjaan pada saat melakukan pendaftaran Kartu Prakerja harus diisi jelas dan jujur
11. Foto KTP atas milik pendaftar (tidak mendaftarkan orang lain).
Itulah beberapa syarat yang harus dilengkapi sekaligus tips lolos seleksi kartu prakerja gelombang 29. Semoga berhasil.
Editor : Ditya Arnanta