get app
inews
Aa Text
Read Next : Tiga Tahun Jadi THL, Perempuan Cantik Ini Diberhentikan Sepihak

Selama April 2022, Pergerakan Penumpang di Bandara Fatmawati Bengkulu 1.238 Orang Per Hari

Jum'at, 08 April 2022 | 20:48 WIB
header img
Pergerakan Penumpang di Bandara Fatmawati- Bengkulu meningkat selama bulan April

BENGKULU, iNews.id - Petugas Kantor Cabang Bandara Fatmawati-Soekarno Bengkulu, PT Angkasa Pura II (Persero) mencatat jumlah penumpang pada 1 Maret 2022 hingga 31 Maret 2022, tercatat sebanyak 44.724 penumpang, dan pada 1 April hingga 4 April 2022, sebanyak 4.952 penumpang.

Dengan total penumpang yang datang dan berangkat dari awal Maret 2022 hingga 4 April 2022, sebanyak 49.676 orang.

Rinciannya, untuk jumlah kedatangan sebanyak 21.559 orang dan keberangkatan sebanyak 22.858 penumpang. Lalu, kedatangan unschedule sebanyak 169 orang dan keberangkatan unschedule sebanyak 138 orang.

Sementara untuk kedatangan maskapai ke Bandara Fatmawati-Soekarno, pada Maret 2022, sebanyak 135 penerbangan, dan keberangkatan dari Bandara Fatmawati-Soekarno, sebanyak 134 penerbangan, dengan total penerbangan reguler sebanyak 269 penerbangan.

Untuk penerbangan kedatangan unschedule, pada Maret 2022, sebanyak 29 penerbangan, dan keberangkatan unshedule sebanyak 31 penerbangan. Sehingga total pergerakan pesawat pada Maret 2022, sebanyak 329 flight.

Pada hari kedua bulan Puasa, Senin 4 April 2022, terjadi tren penurunan tingkat keberangkatan dan kedatangan, masing-masing 553 dan 427 dengan total 980 penumpang. Sementara lonjakan tertinggi, pada Jumat 1 April 2022, sebanyak 1.590 penumpang.

"Pergerakan penumpang pada Maret 2022, sebanyak 44.724 penumpang. Di mana rata-rata penumpang per hari 1.443 penumpang. Untuk pergerakan pesawat pada Maret 2022, sebanyak 329 flight, dengan rata-rata pesawat 11 movement (take off dan landing) atau 5 hingga 6 pesawat per hari," papar Executive General Manager (EGM), Kantor Cabang Bandara Fatmawati Soekarno Bengkulu, PT Angkasa Pura II (Persero), Heru Karyadi, saat dikonfirmasi, belum lama ini.

Untuk jumlah penumpang kedatangan dan keberangkatan serta kedatangan unschedule dan kerangkatan unschedule, pada 1 April 2022 hingga 4 April 2022, kata Heru, sebanyak 4.952 orang, dengan rata-rata pergerakan dalam 4 hari, pada April 2022, sebanyak 1238 orang.

Lalu, untuk rata-rata pergerakan pesawat di Bandara Fatmawati-Soekarno, sebanyak 11 (take off landing), kemudian rata-rata pesawat pada April per hari sebanyak 11 movement atau 5-6 pesawat per hari, dengan trend stabil.

"Rata-rata penumpang pada April per hari sebanyak 1.238 penumpang, dengan trend -14 persen," pungkas Heru.

Editor : Bramantyo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut