get app
inews
Aa Read Next : Gagal Perang Sarung di Nayu Solo, 1 Pelaku Diamankan

Epilepsi Kambuh Saat Mancing, Seorang Pemuda Tercebur Sungai Bengawan Solo

Kamis, 24 Maret 2022 | 23:53 WIB
header img
Tim relawan tengah bersiap melakukan penyusuran korban hanyut di sungai Bengawan Solo (Foto: Ist)

SOLO,iNews.id - Seorang pemuda bernama Arif Nur Hidayat (23) warga Kentingan Rt 04/Rw 36 hanyut ke sungai Bengawan Solo.

Salah satu relawan Karanganyar Emergency yang tengah melakukan pencarian, Rifan Feir Nandhi mengatakan, korban tercebur ke sungai Bengawan Solo akibat penyakit epilepsi kambuh.

"Dia tahu-tahu jatuh aja. Iya, sakit ayan,"papar Rifan, Kamis (24/3/2022)

Kejadian ini berlangsung sekitar pukul 22.30 WIB malam. Menurut keterangan salah satu saksi Igu irian putera (28) warga Panggungrejo Rt2/Rw 23, korban menghampiri dirinya yang sedang memancing di pinggir sungai Bengawan Solo dengan membawa satu buah tikar.

"Dia (korban) menghampiri saksi Igu Irian Putra yang tengah memancing di sungai Bengawan Solo. Selang tak lama kemudian, korban mengalami kejang kejang dan saksi mencari pertolongan ke rumah warga terdekat,"jelas Rifan.

Saksi lainnya yang saat itu ada di lokasi kejadian, Muklise Aji Kusuma yang posisinya berada di kiri korban kurang lebih 15 meter di bawah sebelah kiri korban,melihat korban kejang kejang. Melihat itu, saksi menghampiri korban, karena panik saksi 2 ikut mencari bantuan warga sekitar,"terangnya.

Namun setelah kedua saksi kembali bersama warga, korban sudah terguling dan hanyut ke tengah sungai. Menurut Rifan, setelah mendapatkan laporan, team Rescue Pos Barat Karanganyar Emergency Sroyo Jaten, Karanganyar langsung menuju TKP.

"Termasuk mempersiapkan Perahu LCR, dan alat alat yang lain Untuk melakukan Pencarian. Kami pun telah berkoordinsi dengan jaring jaring reLawan yang ada untuk melakukan BKO, Lanjut Pencarian Korban Laka Air,"terangnyar.

Sedangkan ciri-ciri korban yang hanyut, ungkap Rifan, korban berambut pendek hitam dan memiliki wajah oval serta memakai kaos merah lengan pendek. 

Editor : Bramantyo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut