get app
inews
Aa Read Next : Resmi, Gibran Ajukan Surat Pengunduran Diri Sebagai Walikota Solo Kepada DPRD Solo 

Imbas Demo Ormas, Mobil Dinas Wali Kota Solo Ditinggal di Lobi Utama Solo Paragon Mall

Sabtu, 06 Juli 2024 | 17:03 WIB
header img
Imbas Demo Ormas, Mobil Dinas Wali Kota Solo Ditinggal di Lobi Utama Solo Paragon Mall (Foto: ist)

SOLO, iNewskaranganyar.id - Mobil dinas Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di parkir di lobi utama Solo Paragon Mall, Sabtu (6/7/2024). 

Mobil dinas Gibran tersebut akan diparkirkan di lobi Solo Paragon Mall selama 2 hari, yakni Sabtu-Minggu (6-7/7/2024).

Chief of Marcomm Solo Paragon Mall, Veronica Lahji, menjelaskan mobil tersebut mulai ditinggal dan diparkirkan di lpbi mall pada pukul 10.00 WIB, Sabtu pagi tadi.

"Mas Wali cuma pesan titip mobil di situ 2 hari," ungkapnya Vero, Sabtu (6/7/2024).

Langkah Wali Kota Gibran ini sebagai jawaban dan jaminan untuk menjaga toleransi di Kota Solo. 

Sebelumnya, Festival Kuliner Pecinan Nusantara yang akan berlangsung di Solo Paragon Mall terpaksa berhenti untuk sementara. 

Festival Kuliner Pecinan yang menghadirkan makanan halal dan non halal ini mendapat protes dari ormas untuk tidak diadakan secara vulgar. 

Seharusnya Festival Kuliner Pecinan Nusantara seharusnya berlangsung dari Rabu-Minggu (3-7 Juli 2024). Namun menjelang pembukaan pada tanggal 3 Juli 2034 pihak mall mendapat keberatan dari salah satu ormas di Solo. Sehingga gelaran tersebut tidak jadi dibuka sesuai rencana. Hingga akhirnya Festival Kuliner Pecinan Nusantara kembali dibuka pada Kamis (4/7/2024) sekira pukul 12.00 WIB.

"Setelah mendapat arahan dari pemangku wilayah akhirnya kami mencoba membuka festival kuliner ini," kata Vero. 

Ada perubahan setting pada stan-stan makanan tersebut. Vero menjelaskan untuk menjaga situasi tetap kondusif di area Atrium dengan 34 stan tersebut dipasang kain hitam. Selain itu, juga ada pengaturan di pintu masuk oleh petugas.

Yang lebih menarik lagi mobil dinas Wali Kota Solo yang diparkirkan di Lobi Solo Paragon Mall ini menarik perhatian masyarakat. Dan malah banyak pengunjung mal yang berfoto di depan mobil tersebut.***

Editor : Ditya Arnanta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut