get app
inews
Aa Read Next : Perang Sarung, 25 Remaja Diamankan Polisi, Gibran : Jangan Diisi Gear

Gagal Perang Sarung di Nayu Solo, 1 Pelaku Diamankan

Minggu, 24 Maret 2024 | 21:49 WIB
header img
Seorang pelaku perang sarung di Nayu, Solo diamankan petugas kepolisian (Foto : dok Humas Polresta Surakarta)

Solo, iNewskaranganyar - Polresta Surakarta mendatangi TKP perselisihan antar pemuda yang akan melakukan perang sarung di Kampung Nayu Kelurahan Nusukan Kecamatan Banjarsari kota Surakarta, Minggu dini hari (24/03/2024).

Kapolresta Surakarta Kombes.Pol. Iwan Saktiadi, membenarkan pihaknya bahwa pada hari Minggu (24/3) dini hari sekira pukul 02.00 WIB terjadi perselihan antar pemuda yang akan melakukan perang sarung.

"Di lokasi kami dapati sekelompok remaja yang diduga bernama KAB39. Dengan mengendarai 7 kendaraan membawa sarung dan sajam melintasi pemukiman warga dan terjadi bentrok dengan warga sekitar," ucap Kombes.Pol. Iwan.

Dan disaat anggota Polresta Surakarta tiba dilokasi para pelaku berhamburan melarikan diri. Namun 1 orang pelaku berhasil diamankan oleh anggota Polresta.

"Satu orang pelaku yang berhasil kami amankan  inisial MRP (19) warga Bibis Waru Nusukan kota Surakarta," ungkap Kapolresta.

Iwan menambahkan barang bukti yang disita dari pelaku berupa 1 buah slayer warna hitam,  1 buah ikat pinggang dan 1 buah handphone.

"Selanjutnya pelaku dan barang bukti yang berhasil diamankan, dibawa ke Polresta Surakarta untuk didata dan dilakukan proses sesuai prosedur," pungkas Kapolresta.

Editor : Puspita Priska Lituhayu

Follow Berita iNews Karanganyar di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut