SOLO,iNewskaranganyar.id - Haul Sri Susuhunan Pakubuwana XII digelar pihak Keraton Kasunanan Surakarta melalui Lembaga Dewan Adat (LDA).
Haul Paku Buwana XII yang digelar di komplek Siti Hinggil itu diikuti sejumlah putra putri keturunan Paku Buwono XII. Termasuk beberapa kerabat hingga para Abdi Dalem, Sabtu (12/11/2022).
Pantauan iNewskaranganyar.id, dalam haul tersebut, sejumlah kerabat hingga abdi dalem menggunakan busana khas Jawa. Mereka duduk rapi di Siti Hinggil. Dalam bahasa Jawa, "siti" berarti tanah atau area, sedangkan "hinggil" artinya tinggi.
Sesuai dengan namanya, Siti Hinggil merupakan tanah atau area yang posisinya ditinggikan. Letak siti Hinggil itu sendiri berada di barisan nomer dua di belakang pagelaran atau tepatnya didepan bangunan utama Keraton Kasunanan.
Tepat berada di depan Alun-Alun Utara.Bangunan ini dulu digunakan sebagai tempat Pasewakan Agung, yaitu pertemuan antara raja dan para pesuruhnya. Disinilah para keturunan raja Pakubuwono XII menggelar haul.
Editor : Ditya Arnanta